NKRIPOST

NKRIPOST – VOX POPULI PRO PATRIA

Peduli Kesehatan Warga Binaan, Rutan Cipinang Rutin Berikan Pelayanan Kesehatan

Listen to this article

Diterbitkan Rabu, 18 Mei, 2022 by NKRIPOST

Pelayanan Kesehatan kepada warga binaan pemasyarakatan di Rutan Cipinang

NKRIPOST, JAKARTA – Dalam rangka mewujudkan pelayanan kesehatan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Cipinang Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta terus berusaha sigap dan optimal memberikan pelayanan kesehatan dan pengobatan secara rutin kepada warga binaan yang ingin memeriksa kesehatannya, Rabu (18/5).

Pelayanan kesehatan terhadap warga binaan ini dilakukan setiap hari dengan dilayani oleh petugas medis yang bertugas secara bergantian. “Kami siap melayani keluhan dan mengobati warga binaan yang ingin memeriksa kesehatannya,” ucap dr. Timoria Poliklinik Rutan Cipinang

Demi meningkatkan kesehatan warga binaan, mereka diharapkan tidak perlu ragu lagi dengan pelayanan poliklinik Rutan Kelas I Cipinang yang telah menyediakan obat-obatan lengkap dan perawatan secara optimal. Apabila pasien sakit tergolong berat, maka akan dirujuk ke rumah sakit setempat untuk dilakukan pemeriksaan yang lebih akurat agar bisa diketahui sakit yang diderita pasien tersebut.

BACA JUGA:

Firli Bahuri: Harun Masiku Tidak Bisa Tidur Nyenyak

Bapas Selatan Sambangi Rutan Cipinang Wawancarai Warga Binaan, Ada Apa?

Hal yang sama disampaikan, Kepala Subseksi Administrasi dan Perawatan Sakti Wahyu Gumilar menyampaikan, “Pemeriksaan dan pengobatan yang diberikan oleh tenaga kesehatan Rutan Cipinang ini merupakan komitmen kami agar seluruh warga binaan Rutan Cipinang selalu dalam keadaan sehat,” ujarnya

Lebih lanjut, “Kami harap seluruh tenaga kesehatan sigap dan optimal dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi warga binaan. Apalagi pandemi Covid-19 belum selesai. Lakukan terus deteksi dini kesehatan warga binaan serta lakukan-langkah medis yang tepat dan terukur bila terdapat warga binaan yang sakit,” pintanya.(MSLoan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

REDAKSI: JL. RAYA PENGGILINGAN NOMOR 21 CAKUNG JAKARTA TIMUR DKI JAKARTA TLP. (021) 2246 9861 WA: 0852 1744 4076 - 0856 9118 1460  
EMAIL: [email protected]
NKRIPOSTCO ©Copyright 2024 | All Right Reserved