NKRIPOST

NKRIPOST – VOX POPULI PRO PATRIA

Akankah Dua Anak Kandidat Capres, Alam Ganjar dan Mutiara Baswedan Ikut Terjun Ke Dunia Politik

Listen to this article

Diterbitkan Minggu, 10 Desember, 2023 by NKRIPOST

NKRIPOST, JAKARTA – Anak-anak dari kedua kandidat presiden, yaitu Alam Ganjar dan Mutiara Baswedan, menyatakan bahwa mereka tidak menutup kemungkinan terlibat dalam dunia politik.

Melihat rekam jejak orang tuanya yang akan bertarung di Pilpres 2024, keduanya bisa jadi akan mengikuti langkah orang tua mereka.

Alam Ganjar, putra dari calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, menyatakan bahwa meskipun masih membutuhkan banyak pengalaman untuk menentukan arah kariernya, ia tidak akan menutup pintu untuk terlibat dalam politik di masa depan.

Meskipun saat ini belum tertarik dengan politik praktis, ia mengakui bahwa beberapa kegiatan sehari-harinya sering bersinggungan dengan politisi.

“Secara umum, jika diwawancara seperti ini, sudah termasuk kegiatan politik, jadi saya tidak bisa menolak sepenuhnya dari awal,” ungkapnya, Sabtu (9/12/2023).

Alam menekankan bahwa ia masih ingin terus belajar, terlepas dari apakah ayahnya terpilih sebagai presiden dalam Pilpres 2024 atau tidak. Pemuda berusia 21 tahun tersebut juga menyatakan keinginannya untuk melanjutkan studinya.

Hal senada juga diungkapkan oleh Mutiara Baswedan, putri calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan ini menyatakan, bahwa pengalamannya dalam dunia politik masih terbatas, terutama setelah baru lulus dari perkuliahan.

“Saya perlu mengumpulkan banyak pengalaman sebelum dapat menentukan arah karier,” katanya.

Meskipun demikian, saat ini ia mengakui terlibat dalam bidang riset dari tim kampanye ayahnya. Beberapa kali, ia menyusun materi atau informasi untuk mendukung kegiatan politik Anies Baswedan selama tahapan kampanye. Namun ia menekankan bahwa hal tersebut dilakukan bersama tim dan bukan secara eksklusif oleh dirinya sendiri.

BACA JUGA:

Mutiara Baswedan: Persaingan Pemilu Bukan Berarti Permusuhan

Mikail Baswedan Dan Rahma Arifa, Putri Muhaimin Iskandar Dorong Anak Muda Peka PolitikĀ 

Siti Atikoh Supriyanti, Ungkap Kebiasaan Ganjar Pranowo Menolak Korupsi

Masing-masing paslon capres saat ini terus bergerilya dalam masa kampanye yang sudah ditetapkan oleh KPU.

Di sisi lain, para kandidat juga akan dipertemukan dalam debat capres-cawapres yang akan dihelat sebanyak lima kali.

Debat perdana nantinya akan digelar pada 12 Desember 2023. Semua kegiatan akan ditayangkan di salah satu stasiun televisi dan juga streaming***(Matamata/Nkripost)

VIDEO REKOMENDASI:

https://youtu.be/4dSyM65fXDA?si=Fpb8hWLM_ZSqFJWg

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

REDAKSI: JL. MINANGKABAU TIMUR NO. 19 A, KEL. PS. MANGGIS, KEC. SETIABUDI KOTA JAKARTA SELATAN - WA: 0856 9118 1460 Ā 
EMAIL: [email protected]
NKRIPOSTCO Ā©Copyright 2024 | All Right Reserved