NKRIPOST

NKRIPOST – VOX POPULI PRO PATRIA

Kades Woloau: Kehadiran Peserta Abdimas STPM Ende Sangat Terbantu

Listen to this article

Diterbitkan Senin, 17 Januari, 2022 by NKRIPOST

Kepala Desa Woloau Kristoforus W. Bambang

Nkripost, Ende – Pemerintahan Desa Woloau kecamatan Maurole kabupaten Ende didatangi Peserta Abdimas STPM Ende progam studi Pembangunan Sosial pada Rabu, 12 Januari sampai 16 Januari 2022.

Kepala Desa Woloau Kristoforus W. Bambang membenarkan hal ini melalui telepon selulernya ” iya benar kami didatangi Peserta Abdimas dari STPM Ende dari hari Rabu kemarin tanggal 12 sampai dengan hari Minggu tanggal 16 nanti”

Dikatakan Kristo kami sangat terkejut dengan kedatangan peserta Abdimas dari STPM Ende karena program – program yang dilakukan oleh mahasiswa tersebut sangat membantu masyarakat setempat dan juga pemerintah Desa.

Kristo menambahkan pelayanan pembuatan Akte Kelahiran, kartu keluarga, KIA dan Akte kematian sangat antusias di masyarakat Desa Woloau karena ini merupakan inovasi bagi masyarakat setempat. Untuk pemerintah di Desa woloau kami juga dibantu administrasi birokrasi yang belum dilengkapi oleh pemerintah Desa dengan kedatangan peserta Abdimas tersebut kami sangat – sangat terbantu. “Ungkapnya”

Untuk sejauh ini pelayanan dari pemerintah Daerah belum tersentuh khususnya Adminduk di Desa woloau maka kedatangan peserta Abdimas ini merupakan hal yang baru bagi masyarakat setempat, “Tutur Kristo”.

Kristo menerangkan kedepannya kami pemerintahan Desa Woloau masih menginginkan dan harapan bersama STPM Ende sehingga mahasiswa baik KKN, Abdimas maupun PKL akan kami siap di desa Woloau kecamatan Maurole. (Ryan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

REDAKSI: JL. RAYA PENGGILINGAN NOMOR 21 CAKUNG JAKARTA TIMUR DKI JAKARTA TLP. (021) 2246 9861 WA: 0852 1744 4076 - 0856 9118 1460  
EMAIL: [email protected]
NKRIPOSTCO ©Copyright 2024 | All Right Reserved