NKRIPOST

NKRIPOST – VOX POPULI PRO PATRIA

Wajah 3 Artis Rusak Gegara Tanam Benang, Anggita Sari Sakit Sampai 6 Bulan

Listen to this article

Diterbitkan Kamis, 16 September, 2021 by NKRIPOST

Anggita Sari. Foto: Instagram @anggitasari612
 Anggita Sari. Foto: Instagram @anggitasari612

NKRIPOST, JAKARTA – Banyak artis blak-blakan melakukan prosedur tanam benang untuk membuat bentuk wajah lebih proposional. Kalau sukses, wajah jadi terlihat lebih tirus hingga hidung lebih mancung. Sayangnya, beberapa justru mengalami malpraktik. Bukannya tambah kece, wajah malah jadi rusak.

Tanam benang termasuk prosedur kecantikan non bedah yang tidak memerlukan waktu penyembuhan. Harganya pun lebih murah dibanding operasi plastik. Makanya, tanam benang banyak diminati termasuk dari kalangan artis.

Prosedur tersebut dilakukan dengan memasang benang khusus di bawah kulit untuk mengangkat jaringan lunak untuk merangsang kolagen. Produksi kolagen membuat efek wajah lebih kencang dan tirus.

BACA JUGA:

Nah, berikut 3 artis yang mengalami kegagalan saat melakukan prosedur tanam benang. Ada yang mengalami infeksi hingga sakit berkepanjangan.

Anggita Sari

Anggita Sari menjawab pertanyaan netizen tentang perawatan Foxy Eyes Look yang baru dijalaninya. Dia tidak merekomendasikannya dan enggan membeberkan tempat klinik perawatannya.”I am not an expert ya. Aku sharing berdasarkan pengalaman-pengalamanku aja. For those who asked me about that foxy eyes di suatu klinik, aku ngga mau up deh. Ngga tau ntar,” ungkapnya.

Curhatan Anggita Sari soal malpraktik tanam benang. Foto: Instagram @anggitasari612

Bukannya membuat si model makin cantik, justru dia merasa kesakitan. Yang seram, benang menonjol dari bagian dahinya. “Karena keadaannya parah. Benang aku nonjol dan ini udah mau 6 bulan. Benang layangan kali ya yg dipasang,” kata Anggita.

Meski dia mengungkapkan pusing atau sakit kepala merupakan reaksi yang sering dirasakan mereka yang baru menjalani prosedur tanam benang.

Ivan Gunawan

Igun mengaku pernah salah memilih ahli kecantikan. Akibatnya dia mengalami kejadian tidak mengenakan saat tanam benang. “Aku pernah punya banyak benang di wajah aku, aku pernah salah dokter. Aku enggak ke klinik karena kemakan omongan temen.” cerita Ivan Gunawan dalam unggahan Youtube Trans TV Official beberapa waktu lalu.

Gara-gara tidak memperhatikan kualitas dokter, efeknya dia mengalami infeksi. “Terus gue pakai benang di hidung gue. Terus lo tau apa? Hidung gue busuk, beneran di tengah sini,” ujarnya. Karena infeksi pasca tanam benang, hidung si artis sampai mengeluarkan nanah.

Rosa Meldianti

Meldi termasuk artis yang jalani tanam benang.

Netizen mempertanyakan kenapa Meldi menghilangkan benang yang ditanam di wajahnya. Ternyata, karena hasil pengerjaannya kurang rapi.

“Karena dulu pernah keluar benangnya,” jawab keponakan Dewi Perssik tersebut melalui InstaStory. Nekat, dia sampai memotong sendiri benang yang keluar di wajahnya. Beruntung, tidak ada efek yang merusak. Tapi hal itu kadung membuat Meldi kapok. “Nutup sih tapi gak sreg aja masih ada sisanya. Udah deh dibongkar.”(hops)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

REDAKSI: JL. RAYA PENGGILINGAN NOMOR 21 CAKUNG JAKARTA TIMUR DKI JAKARTA TLP. (021) 2246 9861 WA: 0852 1744 4076 - 0856 9118 1460  
EMAIL: [email protected]
NKRIPOSTCO ©Copyright 2024 | All Right Reserved