NKRIPOST

NKRIPOST – VOX POPULI PRO PATRIA

Bupati Solok Minta Gubernur Sumbar Bantu Perbaiki Jalan Menuju Ponpes RLA IIBS di Nagari Aripan

Listen to this article

Diterbitkan Minggu, 28 November, 2021 by NKRIPOST

Bupati Solok Epyardi Asda, M.Mar

NKRIPOST, SOLOK – Bupati Solok Epyardi Asda, M.Mar menghadiri acara peresmian Pondok Pesantren Rahmatan Lil’alamin International Islamic Boarding School (RLA IIBS) di Nagari Aripan Kecamatan X Koto Singkarak, Sabtu (27/11/21).

Peresmian yang dilakukan langsung oleh Gubernur Sumbar Mahyeldi Anhsarullah, SP ini, juga dihadiri oleh Kepala Kemenag Sumbar diwakili oleh Kepala Kemenag Kabupaten Solok Dr. Helmi, Kepala Dinas Pendidikan Propinsi Sumbar Adib Alfikri, S.Pd, MM, Ketua Yayasan RLA IIBS Dr. Muhammad Ridwan SE, MM, Ketua Pembina Yayasan Dr. Hj. Zelni Melmusi, MM, Ak.CA, Mudir Ma’had RLA Ust. Yuni Marlius, M.Ed, Camat X Koto Singkarak Chrismon Darma beserta para undangan.

Ust. Yuni Marlius dalam sambutannya menyampaikan RLA IIBS sudah beroperasi semenjak bulan Juli 2021 yang lalu. Metode pembelajaran yang dilakukan adalah kurikulum 13 diniyah yang terdiri dari kurikulum internal RLA dan Informasi Teknologi (IT).

“Dalam kurun waktu 4 bulan ini, kita memaksimalkan kegiatan pembelajaran. Dan insyaallah senin besok kita akan melaksanakan kegiatan ujian lisan dilanjutkan dengan ujian tulisan” ucapnya.

Ust. Yuni Marlius berharap dengan diresmikannya pesantren RLA IIBS, menjadikan pesantren ini sebagai penerang cahaya di tengah-tengah masyarakat.

Sementara itu Muhammad Ridwan Bin Herman Nawas selaku Ketua Yayasan menjelaskan berdirinya pesantren RLA IIBS merupakan cita-cita dan keinginan almarhum ayahandanya dalam menegakkan agama Allah SWT.

Ia merasa sangat senang atas kehadiran Gubernur, Bupati beserta rombongan dalam kegiatan peresmian pesantren tersebut.

Lebih lanjut Muhammad Ridwan Bin Herman Nawas juga menyampaikan di pesantren ini sudah dilaksanakan vaksinasi Covid-19, dan direncanakan pada bulan Desember akan dilaksanakan kegiatan sunatan massal bagi warga Nagari Aripan, serta juga akan membuka rumah tahfidz.

“Mohon doa kepada bapak dan ibu semua, semoga Allah SWT memudahkan kami dalam melaksanakan proses belajar mengajar di RLA ini” harapnya.

Senada dengan hal tersebut di atas, Zerni Melmusi mengatakan yayasan pesantren RLA IIBS selain merupakan cita-cita Almarhum Herman Nawas, juga sebagai salah satu wadah pengabdian dalam menegakkan agama Allah SWT.

Ia berkeinginan pesantren ini mampu menjadi wadah dalam menyebarkan dakwah dan syiar Agama Islam.

Selain itu, Ia juga mengajak kepada masyarakat untuk menyekolahkan anak-anaknya ke pesantren RLA ini.

Bupati Solok Epyardi Asda merasa sangat bangga atas partisipasi yang dilakukan oleh seluruh pengurus RLA. Dengan kehadiran pesantren ini, Bupati berharap akan menjadikan Nagari Aripan sebagai pusat keagamaan Islam di Kabupaten Solok.

“Saya mendukung langkah Dr. Ridwan beserta jajaran pengurus pesantren, dalam mensyiarkan ajaran Islam di Nagari Aripan pada khususnya, dan di Kabupaten Solok pada umumnya. Semoga Allah SWT meridhoi niat baik kita semua” tutur Bupati.

Kepada Gubernur Bupati meminta, untuk dapat membantu perbaikan akses jalan menuju RLA ini, dan sebagai Bupati Ia juga menegaskan akan selalu siap membantu demi suksesnya pendidikan di Kabupaten Solok.

Dalam sambutannya Gubernur Mahyeldi menyampaikan kebanggaan atas hadirnya RLA di Nagari Aripan ini, karena menuruntya RLA IIBC ini melengkapi adanya pesantren-pesantren lainnya yang ada di Sumbar.

Ke depannya Gubernur berharap dengan adanya RLA ini, dapat melahirkan dan menghadirkan generasi emas yang berprestasi, berkarakter, berakhlak mulia dan mencintai Agama Allah.

“Mudah-mudahan dengan sinergi dan kontribusi kita semua, kehadiran RLA ini akan dapat menjadi bagian dalam rangka mewujudkan cita cita bangsa dan kita semua. Insyaallah pada bulan Desember nanti, kita akan kedatangan tamu dari Arab Saudi, dan kita juga akan mengundang Duta Besar Arab Saudi. Pada momentum tersebut nanti kita akan bekerjasama dengan beberapa negara timur untuk memperkuat agama Islam di Sumbar, termasuk memperkuat keberadaan pesantren-pesantren yang ada di Sumbar,” ucap Gubernur.

Usai memberikan sambutannya Gubernur Mahyeldi didampingi Bupati beserta pihak terkait, melakukan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita menandakan telah diresmikannya Pesatren RLA IIBS di Nagari Aripan.(TIM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

REDAKSI: JL. MINANGKABAU TIMUR NO. 19 A, KEL. PS. MANGGIS, KEC. SETIABUDI KOTA JAKARTA SELATAN - WA: 0856 9118 1460  
EMAIL: [email protected]
NKRIPOSTCO ©Copyright 2024 | All Right Reserved