NKRIPOST

NKRIPOST – VOX POPULI PRO PATRIA

Bupati Solok Terima Kunjungan Investor Asal Malaysia

Listen to this article

Diterbitkan Kamis, 9 Juni, 2022 by NKRIPOST

Bupati Solok Capt. H.Epyardi Asda, Dt. Majo lelo M,Mar menerima dengan baik kedatangan Pihak Behosuplay BHD Malaysia di Ruang kerja Bupati Solok, pada Rabu (08/06/22).

NKRIPOST, ARASUKO – Bupati Solok Capt. H.Epyardi Asda, Dt. Majo lelo M,Mar menerima dengan baik kedatangan Pihak Behosuplay BHD Malaysia di Ruang kerja Bupati Solok, pada Rabu (08/06/22). Ikut mendampingi Bupati Solok Sekretaris daerah Medison, S. Sos, M.Si, Askor Bidang Ekbang Kesra Drs. Syahrial, MM dan beberapa kepala SKPD.

Dalam sambutannya Bupati Solok mengatakan bahwa Kedatangan Pihak Behosuplay dalam rangka menjalin kerjasama Investasi di Kabupaten Solok ini merupakan salah satu harapan Bupati Solok dalam hal pengembangan sektor pertanian dan pariwisata yang telah diidamkan sejak lama.

Sebelumnya Kabupaten Solok juga telah menjalin kerjasama dengan Food station Jakarta dan pemerintah daerah Pekanbaru, belum lama ini beliau juga telah berbincang dengan Walikota Dumai dan juga berencana akan menjalin kerjasama dengan Pemerintah Kota Dumai nantinya.

Behosuplay merupakan perusahaan persero Swasta yang berasal dari Malaysia, perusahaan ini menjalankan beberapa jenis bisnis yang salah satunya adalah distribusi sayuran.

Kunjungan Behosuplay Malaysia bertujuan untuk menjalin kerjasama dan berinvestasi pada bidang pertanian di Kabupaten Solok dimana nantinya Pihak Behosuplay ingin membeli sayuran yang ada di Kabupaten Solok untuk di Distribusikan di Negara Malaysia, Behosuplay juga memiliki keinginan untuk berinvestasi dengan membangun Rumah Packaging di daerah Kabupaten Solok nantinya.

Dalam hal ini Bupati Solok berharap dengan adanya Investor yang menanamkan modalnya di Kabupaten Solok dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Solok.

“Pemerintah daerah akan memberikan dukungan penuh dan memfasilitasi pihak Behosuplay saat berinvestasi di Kabupaten Solok, ini semua juga berlaku bagi para Investor yang ingin menanamkan modalnya di Kabupaten Solok.

“Nantinya kita akan berkolaborasi juga dengan kelompok-kelompok tani yang ada di Kabupaten Solok, saya ingin masyarakat juga merasakan manfaat dari kerjasama ini terlepas dari melibatkan petani luar, dan saya ingin pengelolaan dilakukan oleh masyarakat Kabupaten Solok sendiri” tutur Bupati Solok.

BACA JUGA:

Promosikan Potensi Pertanian, Bupati Solok Ajak Dirut PT. Food Station Kunjungi 3 Kawasan Di Alahan Panjang

Bupati Solok Launching Excavator Untuk Nagari Salimpek, Tekankan Anggaran Berbasis Kebutuhan Rakyat

Bupati Solok H Epyardi Asda M Mar Ikuti Langsung Arahan Presiden Jokowi “Bangga Produk Indonesia” di Bali

 

Sementara itu Dato Munir dari Behosuplay dalam wawancara menyampaikan kerjasama yang ingin di jalin adalah dalam bentuk perniagaan.

ia juga mengatakan bahwa Kabupaten Solok merupakan daerah pertama di Indonesia yang mereka tujukan untuk berinvestasi, ini semua dilihat dari potensi alam kabupaten Solok yang baik untuk pertanian sehingga dapat menghasilkan sayuran yang berkualitas.

Diakhir kegiatan Asisten Koordinator Bidang Ekbang Kesra Drs. Syahrial, MM bersama Kepala OPD mengajak Pihak Behosuplay lakukan kunjungan lapangan ke kawasan Pertanian Kabupaten Solok di Alahan Panjang. (Tim)

One thought on “Bupati Solok Terima Kunjungan Investor Asal Malaysia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

REDAKSI: JL. MINANGKABAU TIMUR NO. 19 A, KEL. PS. MANGGIS, KEC. SETIABUDI KOTA JAKARTA SELATAN - WA: 0856 9118 1460  
EMAIL: [email protected]
NKRIPOSTCO ©Copyright 2024 | All Right Reserved