Pesona Soekarno Luar Biasa, Gadis Jepang Hingga Amerika Pun Takluk Hingga Rengek Ikut ke Indonesia: Nggak Mau Ditinggal
Diterbitkan Sabtu, 30 September, 2023 by NKRIPOST

NKRIPOST JAKARTA – Kita tahu bahwa pesona Presiden Indonesia pertama memang sangat kuat. Ya, Soekarno memiliki daya tarik tersendiri sehingga banyak wanita tergila-gila padanya.
Hal tersebut terbukti saat Soekarno berhasil menaklukan 9 wanita untuk menjadi istrinya. Belum lagi wanita yang hanya dijadikan pacar, pasti jumlahnya tak terhitung.
Hebatnya, Soekarno bisa memikat hati para wanita maupun gadis, baik yang berasal dari Indonesia maupun luar negeri.
Salah satu contohnya adalah Naoko Nemoto atau yang dikenal sebagai Ratna Sari Dewi atau Dewi Soekarno yang merupakan wanita asal Jepang.
Bung Karno berhasil menikahi wanita tersebut dan menjadikannya sebagai istri yang kelima.
Tak hanya itu, beredar rumor bahwa sebelum menikahi Ratna Sari Dewi, Soekarno juga telah menikahi wanita Jepang lainnya bernama Sakiko Kanase.
Namun sayang, nasib tragis menimpa wanita malang tersebut sebab ia memilih untuk mengakhiri hidupnya setelah tahu sang suami menikahi perempuan Jepang lain, yakni Ratna Sari Dewi.
Beberapa tahun lalu, beredar pengakuan dari Pak Dalimin yang merupakan mantan pengawal sang Bapak Proklamator.
Dalam acara Mata Najwa yang ditayangkan kembali oleh Akun Youtube Musikale, Pak Dalimin, mantan pengawal pribadi Soekarno, membongkar sebuah fakta menarik mengenai kisah percintaan Bung karno.
Rupanya, pada saat berkunjung ke Amerika, ada seorang gadis yang jatuh cinta hingga tak ingin ditinggal pulang.
“Lantas pernah, dia itu orang Amerika, gadis Amerika. Pak Karno menuju Amerika, pulang, gadis itu nggak mau ditinggal,” ungkap Pak Dalimin dikutip pada Sabtu, 30 September 2023.

Bahkan, gadis tersebut sampai rela ikut ke Amerika bersama Soekarno. Mau tak mau, Presiden negara tersebut akhirnya mengijinkan.
“Mau ikut ke Indonesia. Sampai Presiden Amerika ya terpaksa mengijinkan,” imbuh Pak Dalimin.
Akhirnya, gadis tersebut dibawa ke Indonesia namun tidak diketahui kabar pastinya apakah berhasil dinikahi oleh Bung Karno atau hanya dijadikan sebagai kekasih saja.
Dari situlah kita menyadari bahwa memang pesona seorang Soekarno patut diakui sebab meski memiliki usia yang sudah tidak muda lagi, ia tetap bisa menaklukkan hati seorang gadis belia.***(hops)