NKRIPOST

NKRIPOST – VOX POPULI PRO PATRIA

Asops Dankormar Kembali Sidak Pelaksanaan UNPD Renang Militer Prajurit Marinir

Listen to this article

Diterbitkan Sabtu, 4 Februari, 2023 by NKRIPOST

Asops Dankormar Kolonel Marinir Asril Tanjung saat meninjau Uji Nilai Perorangan Dasar (UNPD) Prajurit Petarung Korps Marinir dalam materi renang militer di Kolam Renang Krida Tirta Kesatrian Marinir Ewa Pangalila Gunungsari, Surabaya, Jawa Timur. Jumat (03/02/2023).

NKRIPOST, SURABAYA – Asisten Operasi Komandan Korps Marinir (Asops Dankormar), Kolonel Marinir Asril Tanjung meninjau Uji Nilai Perorangan Dasar (UNPD) Prajurit Petarung Korps Marinir dalam materi renang militer di Kolam Renang Krida Tirta Kesatrian Marinir Ewa Pangalila Gunungsari, Surabaya, Jawa Timur. Jumat (03/02/2023).

Pada kesempatan tersebut prajurit Batalyon Infanteri 5 Marinir Pasmar 2 melaksanakan UNPD materi renang militer dengan menggunakan Pakaian Dinas Lapangan, helm dan senjata.

Asops Dankormar, Kolonel Marinir Asril Tanjung juga memberikan motivasi kepada prajurit yang sedang melaksanakan renang militer guna meningkatkan moril prajurit petarung Baret Ungu agar tetap semangat dalam berlatih dan menekankan bahwa UNPD tersebut bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan profesionalisme prajurit Korps Marinir sehingga selalu siap melaksanakan penugasan.

BACA JUGA:

Asops Dankormar Tinjau Pelaksanaan Uji NilaiĀ  Kemampuan Dasar Satuan Wilayah Jakarta

Curah Hujan Tinggi, Jalan Nasional Sabuk Merah Asulait Putus

Asops Dankormar Tinjau Pelaksanaan Uji Kemampuan Dasar Prajurit Marinir Di Surabaya

Disampaikan juga bahwa uji nilai tersebut dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana keberhasilan pembinaan yang telah dilaksanakan di jajaran Korps Marinir, dari hasil penilaian yang didapat tiap-tiap prajurit akan menjadi tolok ukur kesiapan Satuan, sehingga Satuan tersebut siap untuk mendukung Tugas TNI AL kapanpun dan dimanapun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

REDAKSI: JL. RAYA PENGGILINGAN NOMOR 21 CAKUNG JAKARTA TIMUR DKI JAKARTA TLP. (021) 2246 9861 WA: 0852 1744 4076 - 0856 9118 1460 Ā 
EMAIL: [email protected]
NKRIPOSTCO Ā©Copyright 2024 | All Right Reserved