Bupati Solok Sampaikan LKPJ 2024: Pendapatan Capai Rp1,27 Triliun, Ekonomi Tumbuh 3,91%

NKRIPOST PADANG – Pemerintah Kabupaten Solok secara resmi menyampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Tahun 2024 dalam rapat pembahasan yang digelar di Hotel Truntum, Padang, Kamis, 17 April 2025.
Dalam sambutannya, Bupati Solok Jon Firman Pandu, menegaskan bahwa LKPJ bukan sekadar kewajiban konstitusional, tetapi juga bentuk komitmen terhadap prinsip good governance.
“LKPJ adalah refleksi dari transparansi, akuntabilitas, dan partisipasi publik. Ini momentum evaluasi sekaligus ajakan untuk membangun Kabupaten Solok secara bersama,” ujar Bupati Jon Firman di hadapan jajaran DPRD, kepala OPD, dan camat se-Kabupaten Solok.
Dalam laporan tersebut, Bupati menyebutkan Pendapatan Daerah tahun 2024 mencapai Rp1,274 triliun atau 94,20% dari target. Pendapatan Asli Daerah (PAD) disebut mengalami peningkatan signifikan, menandai keberhasilan pemerintah daerah dalam menggali potensi lokal.
Sementara itu, Belanja Daerah terealisasi sebesar Rp1,319 triliun (93,49%), dengan prioritas pada sektor pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur. Pengelolaan pembiayaan daerah juga disebut berjalan prudent, termasuk pemanfaatan SiLPA dan pengelolaan utang yang bertanggung jawab.
Di sisi ekonomi makro, Kabupaten Solok mencatat pertumbuhan ekonomi sebesar 3,91% yang didorong oleh sektor pertanian, perdagangan, dan jasa. Indeks Pembangunan Manusia (IPM) juga meningkat dari 71,92 di tahun 2023 menjadi 72,29 pada 2024. Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) naik dari Rp17,31 triliun menjadi Rp18,39 triliun.
BACA JUGA:
Samsat Arosuka Temu Ramah Dengan Bupati Solok Jon Firman Pandu
Meski mencatat berbagai capaian positif, Bupati Jon Firman mengakui masih terdapat sejumlah tantangan seperti optimalisasi penyerapan anggaran, peningkatan kualitas layanan publik di daerah terpencil, serta penguatan sinergi antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Kami terbuka terhadap masukan, kritik, dan rekomendasi dari DPRD. Mari kita jadikan forum ini sebagai ruang diskusi yang produktif dan solutif,” ucapnya.
Ketua DPRD Kabupaten Solok, Ivoni Munir, S. Farm, Apt bersama pimpinan dan anggota DPRD turut hadir dalam rapat tersebut. Juga hadir Plh. Sekda Editiawarman, S. Sos, M. Si, Sekretaris DPRD Zaitul Ikhlas, serta seluruh Kepala OPD dan camat se-Kabupaten Solok. (Nz.)