Intip Kekayaan Titiek Soeharto, Mantan Istri Prabowo Subianto yang Kini Telah Bersatu di Partai Gerindra
Diterbitkan Selasa, 19 Desember, 2023 by NKRIPOST
NKRIPOST JAKARTA – Nama Siti Hediati Hariyadi atau yang biasa disapa Titiek Soeharto sudah pasti tidak asing di telinga masyarakat Indonesia sampai hari ini.
Sebab, Titiek Soeharto adalah putri dari mendiang mantan Presiden kedua Republik Indonesia, Soeharto.
Mantan istri Prabowo Subianto, Titiek Soeharto kini telah mencalonkan untuk menjadi anggota DPR RI lewat Partai Gerindra.
Sebagai informasi, Titiek Soeharto maju di Daerah Pemilihan DI Yogyakarta dan telah bersatu dengan Prabowo Subianto di Partai Gerindra sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina.
Tidak cuma fokus nyaleg, Titiek Soeharto pun berusaha membantu mantan suaminya, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dalam memenangi Pilpres 2024.
Putri mendiang Presiden Soeharto itu mempunyai tugas sebagai Dewan Penasihat Tim Kampanye Nasional (TKN) paslon Prabowo dan Gibran.
Lalu, berapa kekayaan yang dimiliki oleh Titiek Soeharto? Berikut ini adalah rangkumannya dikutip dari laman Suara.
Titiek Soeharto pun dikenal aktif dalam aktivitias sosial dan olahraga sepanjang hidupnya.
Salah satu anggota keluarga Cendana ini pernah memegang kepemimpinan beberapa yayasan.
Misalnya seperti Yayasan Seni Rupa Indonesia pada periode 2010 – 2015, Yayasan Dana Gotong Royong Kemanusiaan, dan Yayasan Purna Bhakti Pertiwi.
Titiek pun diketahui mempunyai saham dan juga bisnis. Sebuah saham miliknya ada di perusahaan sang kakak, Mbak Tutut.
Selanjutnya, Titiek juga merambah bisnis sampai ke luar negeri seperti Guinea Bissau, Sudan, Portugal dan Uzbekistan.

BACA JUGA:
Prabowo Lantik Titiek Soeharto Jadi Wakil Ketua Pembina Partai Gerindra
Ini Lagu Favorit Prabowo dan Titiek Soeharto: Aku Masih Seperti Yang Dulu
Titiek Soeharto dan Prabowo Subianto Bersatu Di Partai Gerindra
Dilansir dari laman LHKPN, Titiek melaporkan kekayaannya ke KPK pada 9 Maret 2018 lalu.
Diketahui, jumlah kekayaan yang dimiliknya sekitar Rp592,58 miliar.
Mayoritas kekayaan Titiek berasal dari aset bangunan dan tanah.
Perempuan 64 tahun itu mempunyai banyak aset properti yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia, ditaksir mencapai Rp423,49 miliar.
Bukan cuma itu, Titiek pun melaporkan harta kekayaan seperti alat transportasi. Dia mempunyai sebuah mobil Mercedes S600 keluaran tahun 1992 seharga Rp 100 juta.
Harta lainnya adalah dari harta bergerak dengan jumlah Rp20 miliar. Ia juga berinvestasi di surat berharga dengan total Rp45,87 miliar. Serta, kasnya mempunyai besaran Rp103,11 miliar.***(hops)