NKRIPOST

NKRIPOST – VOX POPULI PRO PATRIA

Yusuf Ramadhan, Sang Pengacara Yang Terjun Menjadi Bacaleg Partai Perindo Dapil 3 Kota Banjarmasin

Listen to this article

Diterbitkan Jumat, 22 September, 2023 by NKRIPOST

Yusuf Ramadhan, SH, MH

NKRI POST, BANJARMASIN – Kian mendekati tahun politik Pilpres maupun Pileg pada pemilu 2024 mendatang, bacaleg dari berbagai partai pun sudah mempunyai tujuan yang akan diperjuangkannya jika terpilih di Pemilu 2024 nanti.

Seperti bacaleg dari Partai Perindo, Yusuf Ramadhan, SH, MH dengan daerah pemilihan (Dapil) 3 Kecamatan Banjarmasin Timur, Kota Banjarmasin. Yusuf Ramadhan, SH, MH yang memiliki tujuan fokus untuk membantu masyarakat yang tidak mampu secara finansial dan bermasalah dengan hukum.

“InsyaAllah apabila saya terpilih nanti, maka saya akan fokus untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu dan sedang bermasalah dengan hukum, ” ujarnya kepada awak media, Kamis (21/9/2023).

Dengan majunya ia menjadi bacaleg di Partai Perindo, maka ia akan memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pengertian bernegara dan kesadaran dalam bermasyarakat yang taat hukum.

Selain itu ia juga menambahkan, dengan dirinya menjadi caleg ini bukanlah bertujuan untuk memperkaya diri melainkan memperjuangkan masyarakat yang tidak mampu dan terkena permasalahan dengan hukum.

“Tujuan saya bukan untuk memperkaya diri ataupun ingin jabatan, tetapi murni untuk membantu masyarakat yang bermasalah dengan hukum apalagi masyarakat tersebut tidak mampu secara finansial serta tidak sanggup untuk menyewa pengacara. Karena itulah saya tergerak mencalonkan diri menjadi Legislatif untuk mengatasi permasalahan tersebut, ” bebernya.

Yusuf Ramadhan, SH, MH merupakan seorang Pengacara yang berkantor Jalan S Parman, Banjarmasin, Tepatnya di Kompleks Perguruan Muhammadiyah cabang Banjarmasin 1 no 221.

Kantor ini menerima perkara litigasi komersil perusahaan, perdata, pidana umum, korupsi dan menerima klien tetap secara punggawa (kontrak 1 tahun).

BACA JUGA:

Aspihani Ideris, Caleg DPR-RI Dapil Kalsel 1 Partai Perindo

Pengobatan Tradisional Dayak Maanyan Makin Diminati Masyarakat, Terbukti Saat Menggelar di Kedai 99 Trisakti

DPW Partai Perindo gelar Konsolidasi Bersama para Caleg DPRD Kalsel dan DPR-RI Kalsel Dengan Ketua Umum Pusat Hary Tanoesoedibjo

Sekilas profil dari Yusuf Ramadhan, S. H., M. H., awalnya ia sekolah pesantren di Darul Hijrah Martapura dan tamat dari Rakha Amuntai pada 2007.Ia juga pernah kuliah di IAIN antasari Banjarmasin jurusan tafsir hadis 4 semester dari 2007-2009.

Juara 1 Nanang Banjar tingkat provinsi di 2009.

Kuliah di FH ULM di 2009 dan tamat S1 tahun 2016.

Masuk Magister Hukum STIHSA 2018 dan telah menyelesaikan pendidikan di 25 Juli tahun 2020 serta pernah bergabung di LBH ULM sejak tahun 2012. (YUSI)

VIDEO REKOMENDASI:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

REDAKSI: JL. MINANGKABAU TIMUR NO. 19 A, KEL. PS. MANGGIS, KEC. SETIABUDI KOTA JAKARTA SELATAN - WA: 0856 9118 1460  
EMAIL: [email protected]
NKRIPOSTCO ©Copyright 2024 | All Right Reserved