Walikota PGK Ajak Seluruh Stakeholder Peduli Meraih Predikat Madya Kota Layak Anak
Diterbitkan Kamis, 3 Juni, 2021 by NKRIPOST
NKRIPOST, PANGKALPINANG – WaliKota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) akan terus berupaya meningkatkan predikat Kota Layak Anak dari Pratama menuju Madya pada tahun 2021, yakni dengan berkoordinasi dan meminta dukungan semua stakeholder holder baik Kelurahan, Kecamatan, seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), lintas sektoral bahkan masyarakat untuk berjuang dalam hal pemenuhan hak terhadap anak khususnya di Kota Pangkalpinang.
“Kami sangat mengharapkan dukungan dari semua baik dari tingkat Kelurahan, Kecamatan, seluruh OPD, lintas sektoral bahkan masyarakat untuk pemenuhan hak terhadap anak di Kota Pangkalpinang. Berbagai upaya terus dilakukan oleh Pemkot Pangkalpinang bersama dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dalam hal ini”, terangnya, Kamis (27/5/2021).
Ia juga meminta agar adanya kerjasama seluruh OPD terkait hal tersebut, demi mendukung dan menyukseskan predikat Kota Layak Anak dari Pratama menuju madya pada tahun 2021 ini.
”Dukungan semua OPD sangatlah penting karena setiap OPD dan instansi-instansi terkait memiliki peran masing-masing dalam meningkatkan persentase pada penilaian Kota Layak Anak di Kota Pangkalpinang. Maka perlunya hak tersebut, semua OPD harus mendukung dan yang terpenting dukungan masyarakat juga, seperti misalnya untuk penambahan ruang bermain anak di setiap tempat”, jelas Molen.(NKRIPOST BABEL)