NKRIPOST

NKRIPOST – VOX POPULI PRO PATRIA

Perhutani Gandeng SMAN 5 Madiun Hijaukan Bumi Perkemahan

Listen to this article

Diterbitkan Selasa, 21 Mei, 2024 by NKRIPOST

Kegiatan bersama antara Perhutani dan SMAN 5 Madiun Hijaukan Bumi Perkemahan

NKRIPOST MADIUN – Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Lawu Ds melaksanakan kegiatan penanaman bersama Siswa Pecinta Alam (Wapenala) Sekolah Menengah Atas Negeri Lima Madiun di petak 4E-4C, Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Nglengko, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Wilis Utara, Desa Segulung Kabupaten Madiun, Minggu (19/05).

Kegiatan tersebut merupakan kolaborasi antara Perhutani dengan siswa-siswi Kota Madiun, khususnya siswa-siswi SMAN 5 Madiun, dan menjadi bentuk kepedulian Wapenala SMAN 5 Madiun terhadap lingkungan sekitar hutan. Para peserta menanam bibit alpokat dan Jeruk berjumlah 10 plances di area Bumi Perkemahan.

BACA JUGA :

Lepas Pengawasan Orang Tua, Balita di Madiun Dalam Pencarian Tercebur Sungai

Profil Dr. Didi Tasidi, S.H., M.H

Astaga!! Kakek di Madiun Tamatkan Hidupnya di Atas Rel KA, Diduga Jengkel Sakit Menahun

Minibus Pemudik Asal Pasuruan Ditabrak Kereta Api di Perlintasan Madiun

Kepala KPH Lawu Ds, Adi Nugroho, secara terpisah menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Wapenala SMN 5 Madiun atas kolaborasi dan kepedulian mereka terhadap lingkungan. Ia menyebutkan bahwa Wapenala SMAN 5 Madiun memiliki misi yang sama, yaitu untuk menjaga dan melestarikan lingkungan dengan menanam pohon di kawasan hutan. “Semoga kegiatan ini menjadi amal dan ibadah untuk para pecinta alam dan stakeholder yang telah ikut serta dalam melestarikan hutan,” ungkapnya.

Sementara itu, Pembina Wapenala SMAN 5 Madiun Bayu Pramono menyampaikan ucapan terima kasih kepada Perhutani KPH Lawu Ds yang telah memberikan ijin dan bimbingan kepada siswanya serta turut mendukung pelaksanaan kegiatan penanaman bersama tersebut.

“Kami berharap semoga perhutani selalu bisa mendukung kegiatan yang kami adakan dan semoga bibit yang kami tanam di kawasan sekitar hutan tumbuh subur dan berbuah sehingga bisa membuat kenangan kami bila kembali ke hutan. Semoga hutan tetap lestari masyarakat makmur”, tutupnya. (Baa)

VIDEO REKOMENDASI:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

REDAKSI: JL. MINANGKABAU TIMUR NO. 19 A, KEL. PS. MANGGIS, KEC. SETIABUDI KOTA JAKARTA SELATAN - WA: 0856 9118 1460  
EMAIL: [email protected]
NKRIPOSTCO ©Copyright 2024 | All Right Reserved