NKRIPOST

NKRIPOST – VOX POPULI PRO PATRIA

Pasar Rakyat Bamus Suku Betawi 1982 Johar Baru, Ramai Pengunjung

Listen to this article

Diterbitkan Selasa, 10 Januari, 2023 by NKRIPOST

Pasar Rakyat Bamus Suku Betawi 1982 Johar Baru, Ramai Pengunjung

NKRIPOST, JAKARTA – Ditengah lesunya perekonomian masyarakat usai dihantam badai pandemi bertahun tahun lamanya. Mol di tengah kota kini sepi tak ubahnya seperti kuburan, pasar rakyat menjadi pilihan Bamus Suku Betawi 1982 untuk mengembalikan perputaran ekonomi masyarakat.

Sehubungan dengan sedang dilakukannya renovasi total GRJP (Gelanggang Remaja Jakarta Pusat) Johar Baru ditutup, sampai batas waktu yang belum bisa ditentukan. Bamus Suku Betawi 1982 pimpinan Bamus H. Oding berinisiatif memanfaatkan lahan tersebut dengan membuka pasar rakyat yang mana tujuannya adalah selain membuka peluang usaha untuk warga sekitar juga sebagai tempat hiburan rakyat.

Pasar Rakyat Bamus Suku Betawi yang dibuka bertepatan dengan liburan sekolah tanggal 25 Desember 2022 ini cukup diminati warga sekitar bahkan dari berbagai wilayah diluar Johar baru seperti wilayah Matraman, Salemba bahkan warga kecamatan Senen pun ada yang menyempatkan diri bersama keluarga untuk sekedar menikmati permainan yang disediakan penyelenggara.

Ketua DPD Bamus Suku Betawi 1982 Maulana Hasanuddin, SH atau biasa disapa Mola menuturkan bahwa pasar rakyat ini bukan hanya sekedar hiburan saja tapi bisa menyerap tenaga kerja dimana banyak dari warga sekitar yang diberdayakan seperti mengelola parkir dan lain sebagainya.

“Banyak dari warga sekitar yang kita rekrut untuk juru parkir, keamanan dan kebersihan. Selain itu juga ada UMKM yang kita tempatkan disini kayak kerak telor yang jadi khas kuliner Betawi” ujar Mola, Senin (9/1/2022).

Hal senada juga disampaikan Sekretaris Bamus Betawi 1982 Jakarta Pusat Gea Hermasyah, menurutnya kegiatan pasar rakyat tersebut juga memberikan kontribusi terhadap program pemerintah.

“Kegiatan Bamus ini juga sebenarnya membantu program pemerintah juga dalam hal peningkatan ekonomi kreatif dari masyarakat sekitar Jakarta” ujar Gea Hermansyah

Sekretaris Bamus Betawi 1982 Jakarta Pusat yang akrab disapa Gea ini juga mengungkapkan bahwa peran serta melestarikan budaya kearifan lokal menjadi tanggung jawab bersama.

“Kita juga sebagai warga Jakarta harus betul-betul menjaga dan melestarikan adat dan budaya Betawi salah satunya ya ini kita suguhkan juga beberapa kuliner yang menjadi khas Betawi” imbuhnya.

Bagi warga Jakarta yang berdomisili disekitar kecamatan Senen dan Kemayoran atau Cempaka Putih mungkin pasar malam ini cukup ekonomis dan terjangkau walaupun tidak seseru dunia fantasi ancol, minimal anda bisa terhibur dengan beberapa wahana permainan yang disediakan disana seperti ; Kora-kora, ombak banyu, komedi putar atau Carousel, bianglala untuk anak, perahu bebek anak, helikopter putar, ayunan putar, permainan mewarnai untuk anak, trampolin untuk anak, istana balon untuk anak, dan lain sebagainya.

BACA JUGA:

Buka Gowes Salingka Danau, Epyardi Asda : Objek Wisata Harus Dapat Meningkatkan Ekonomi Masyarakat

Jakarta Initiative Teropong Gebrakan Gubernur DKI, Terbelenggu Kepentingan Pusat Atau Antitesa Anies

Resmikan Pasar Rakyat Jabar Juara Gubernur Ridwan Kamil Terinspirasi Orde Baru

Untuk generasi Y atau Z pasti pasar malam dengan wahana permainan ini terasa asing walaupun pernah eksis dimasanya, terlebih festival hiburan malam seperti ini sudah jarang kita jumpai apalagi di ibukota Jakarta, dan Pasar Rakyat Bamus Suku Betawi 1982 menyuguhkannya di wilayah johar baru tepatnya di Jl. Rawa Selatan IV No. 2A, RT.16/RW.3, Johar Baru, Kecamatan Johar Baru, Kota Jakarta Pusat.

“Kalo buat anak-anak sih seru cukup menghibur lah dalam kondisi ekonomi yang lagi sulit gini gak merobek saku para orang tuanya” ujar salah satu pengunjung. (Iwa)

VIDEO REKOMENDASI:

 

One thought on “Pasar Rakyat Bamus Suku Betawi 1982 Johar Baru, Ramai Pengunjung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

REDAKSI: JL. MINANGKABAU TIMUR NO. 19 A, KEL. PS. MANGGIS, KEC. SETIABUDI KOTA JAKARTA SELATAN - WA: 0856 9118 1460  
EMAIL: [email protected]
NKRIPOSTCO ©Copyright 2024 | All Right Reserved