Suka Jual Sabu, Pria Warga Panca Arga Ditangkap Satres Narkoba Polres Asahan
Diterbitkan Kamis, 26 Mei, 2022 by NKRIPOST
NKRI Post, ASAHAN | Satres Narkoba Polres Asahan mengamankan seorang pria warga Dusun VII Desa Panca Arga Kecamatan Rawang Panca Arga Kabupaten Asahan Provinsi Sumatera Utara.
Pasalnya Pria berinisial OS (25) diduga melakukan peredaran narkotika jenis sabu.
“Pelaku OS diamankan pada Sabtu 21 Mei 2022 sekira pukul 21.30 Wib di lokasi Dusun II Desa Panca Arga Kecamatan Rawang Panca Arga Kabupaten Asahan.” kata Kapolres Asahan AKBP Putu Yudha Prawira SIK MH, Kamis (26/5/2022).
BACA JUGA:
Pemusnahan Sabu Terbesar Sepanjang Sejarah Polres Sukabumi
Kerap Jualan Sabu, Pria Ini Sempat Berusaha Kabur Saat Hendak di Bekuk Satresnarkoba Polres Asahan
Diamankannya pelaku, kata Kapolres bermula dari adanya informasi masyarakat bahwa pelaku sering melakukan penjualan narkotika jenis sabu di Dusun IV Desa Panca Arga Kecamatan Rawang Panca Arga.
“Saat penggeledahan, petugas mendapatkan barang bukti bungkusan plastik Klip yang di dalamnya berisikan 3 paket plastik Klip berisikan butiran kristal di duga Sabu, dan dari sakunya di temukan
1 unit hp merk Oppo uang Tunai Rp 100.000,” sebut Kapolres.
Kepada petugas, pelaku mengakui bahwa barang bukti tersebut adalah miliknya.
“Pelaku juga mengakui bahwa barang sabu tersebut di peroleh dari temannya berinisial MP yang saat ini masih dalam pengejaran petugas,”pungkasnya.