NKRIPOST

NKRIPOST – VOX POPULI PRO PATRIA

Pemkot PGK Siapkan Dana 290 Juta Pulangkan 152 Tuna Susila Parit Enam Dan Teluk Bayur Ke Daerah Asal

Listen to this article

Diterbitkan Selasa, 16 Maret, 2021 by NKRIPOST

NKRIPOST, PANGKALPINANG – Dari hasil pertemuan pembahasan mengenai penutupan tempat lokalisasi Teluk Bayur dan Parit Enam, bersama Dinas Sosial dan Pol PP Kota Pangkalpinang. Rabu (10/02/2020), bertempat di kantor Walikota Pangkalpinang yang mana secara langsung dihadiri Sekretaris Daerah Kota Pangkalpinang, Radmida Dawam menjeladkan dengan lantang yakni dalam waktu dekat akan segera menutup 2 tempat lokalisasi baik Teluk Bayur dan Parit Enam.
“Hasil rapat tadi, ini merupakan tahap akhir, kita sepakat akan menutup kedua tempat tersebut ini dan jangan bepikir negatif thinking dengan Pemkot Pangkalpinang khususnya, Karana semua nya ada tahap dan proses, Pemkot juga telah menganggarkan dana untuk pemulangan para tuna susila berjumlah 152 orang tersebut kembali ke daerah asala mereka”, papar Radmida.
Ditempat yang sama, Kepala Dinas Sosial Pangkalpinang, Rika Komarina menegaskan bahwa Pemkot sudah menyiapkan dana sebesar Rp 290 juta untuk melakukan pemulangan para Tuna Susila yang ada di 2 lokalisasi yakni Teluk Bayur dan Parit Enam.
Sementara menurut penuturan Plt Kasat Pol PP Kota Pangkalpinang, Efran bahwa akan menurunkan 28 orang personel dari Satpol PP saat akan dilakukan penertiban di dua lokalisasi tersebut. (NKRIPOST/SUMARWAN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

REDAKSI: JL. MINANGKABAU TIMUR NO. 19 A, KEL. PS. MANGGIS, KEC. SETIABUDI KOTA JAKARTA SELATAN - WA: 0856 9118 1460  
EMAIL: [email protected]
NKRIPOSTCO ©Copyright 2024 | All Right Reserved