NKRIPOST

NKRIPOST – VOX POPULI PRO PATRIA

Wakil Bupati Candra Buka Musda ke XIV KNPI Kabupaten Solok

Listen to this article

Diterbitkan Rabu, 26 Februari, 2025 by NKRIPOST

Wakil Bupati Solok, Candra.

NKRIPOST AROSUKA – Wakil Bupati Solok, Candra, secara resmi membuka Musyawarah Daerah (Musda) Ke XIV DPD KNPI Kabupaten Solok tahun 2025 yang digelar di Gedung Solok Nan Indah pada Selasa, 25 Februari 2025. Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh, termasuk Ketua DPD KNPI Sumatera Barat, Nanda Satria, Ketua DPD KNPI Kabupaten Solok, Arif Firman Bactas, serta perwakilan organisasi masyarakat se-Kabupaten Solok.

Dalam laporannya, Ketua DPD KNPI Kabupaten Solok, Arif Firman Bactas, menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung selama masa kepemimpinannya. Ia berharap Musda ini menjadi ajang bagi pemuda untuk berkarya dan terus berkontribusi bagi kemajuan Kabupaten Solok.

“Pemuda adalah parik paga nagari, garda terdepan dalam membangun daerah. Kami berharap kepengurusan yang baru dapat menjalankan amanah dengan baik dan membawa nama baik pemuda Kabupaten Solok,” ujarnya.

Ketua DPD KNPI Sumatera Barat, Nanda Satria, dalam sambutannya menekankan pentingnya Musda ini sebagai momentum konsolidasi dan refleksi dalam membangun generasi muda yang tangguh dan inovatif. Ia mengajak seluruh pemuda untuk terus berpikir kreatif, berinovasi, serta menjadikan KNPI sebagai wadah kepemimpinan dan kebersamaan. “KNPI bukan sekadar organisasi, tetapi juga ruang bagi pemuda untuk berkembang dan berkontribusi bagi masyarakat,” katanya.

BACA JUGA:

Bupati dan Wakil Bupati Solok Terpilih Jon Firman Pandu dan Candra Jalin Silaturahmi dengan Perantau Solok Saiyo Sakato

Perkuat Transformasi Publik, Pemkab Solok Gelar Forum Konsultasi Publik, Ini Pesan Sekda Medison

Wakil Bupati Solok Terpilih, Candra Hadiri Tabligh Akbar Di Masjid Raya Talang

Sementara itu, Wakil Bupati Solok, Candra, mengapresiasi semangat para pemuda dalam berorganisasi dan berkontribusi bagi pembangunan daerah. Ia menegaskan bahwa pemuda adalah aset berharga yang harus diberikan ruang dan kesempatan untuk berkembang. “Musda ini bukan sekadar memilih pemimpin baru, tetapi juga merumuskan arah dan kebijakan yang sesuai dengan tantangan zaman. Saya yakin pemuda Solok memiliki potensi luar biasa untuk membawa perubahan positif,” tuturnya.

Musda Ke XIV DPD KNPI Kabupaten Solok ini diharapkan dapat melahirkan kepengurusan yang solid, berintegritas, dan mampu membawa pemuda Solok ke arah yang lebih maju serta berdaya saing.***(Naz Koto)

VIDEO REKOMENDASI:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

REDAKSI: JL. MINANGKABAU TIMUR NO. 19 A, KEL. PS. MANGGIS, KEC. SETIABUDI KOTA JAKARTA SELATAN - WA: 0856 9118 1460  
EMAIL: [email protected]
NKRIPOSTCO ©Copyright 2024 | All Right Reserved