Bila Prabowo Jadi Presiden Indonesia, Ini Kata Titiek Soeharto
Diterbitkan Jumat, 22 Desember, 2023 by NKRIPOST
NKRIPOST JAKARTA – Berbicara soal Prabowo menarik juga untuk membahas sosok Siti Hediati Hariyadi atau yang biasa dikenal dengan nama Titiek Soeharto.
Bukan tanpa alasan, meski sudah pisah selama 25 tahun, Prabowo dan Titiek Soeharto masih menjalin silaturahmi dengan baik.
Diketahui, Prabowo menikah dengan Titiek Soeharto pada 8 Mei 1983 dan dikaruniai anak laki-laki yang diberi nama Ragowo Hedi Prasetyo atau kerap disapa Didit Prabowo.
Kini keduanya sudah berpisah namun masih sering bertemu dalam acara politik.
Nah, belum lama ini beredar video wawancara Titiek Soeharto kembali viral di media sosial.
Terlihat video tu menjadi omongan netizen setelah Prabowo membagikan foto bersama mantan istrinya serta anaknya
Adapun salah satu netizen yang ikut mengunggah video wawancara Titiek Soeharto tersebut adalah akun TikTok @gogon_gacor.
BACA JUGA:
Kisah Detik-detik Prabowo Diusir Dari Keluarga Cendana, Diiringi Air Mata Titiek Soeharto
Ini Lagu Favorit Prabowo dan Titiek Soeharto: Aku Masih Seperti Yang Dulu
Dalam video yang diunggahnya itu Titiek Soeharto bicara panjang lebar mengenai masa depan bangsa ini jika kelak Prabowo menjadi Presiden RI setelah Jokowi.
Perlu diketahui, wawancara Titiek Soeharto tersebut merupakan wawancara yang membicarakan Pilpres pada 2019 lalu di mana Prabowo ketika itu nyapres bareng Sandiaga Uno.
“Kalau nanti misalnya Pak Prabowo jadi presiden apa yang mbak bayangkan terhadap bangsa ini?” tanya seorang jurnalis.
“Saya rasa bangsa ini kalau sampai beliau terpilih sebagai presiden we are lucky kita beruntung,” jawab Titiek Soeharto.
Titiek Soeharto juga menjelaskan bahwa sejak dulu Prabowo memiliki cita-cita mulia untuk menjadi bangsa Indonesia.
Menjadikan bangsa Indonesia yang berdaulat, adit dan rakyatnya sejahtera.
“Insyaallah karena memang cita-cita beliau selama ini adalah untuk bagaimana memajukan bangsa Indonesia, mensejahterakan bangsa Indonesia,” tutur Titiek Soeharto.