Reses Sri Kumala DPRD Sumut, Nakes Sampaikan Ini
Diterbitkan Sabtu, 3 Desember, 2022 by NKRIPOST
NKRI Post, ASAHAN – Anggota DPRD Sumut Sri Kumala SE.MM adakan Reses di Tanjung Balai yang berlokasi di Kantor IBI Kota Tanjung Balai tepatnya Komplek Perumahan Sei Raja Residenc Blok B.40 jalan Sei Raja Lk.V Kec.Sei Tualang Raso,Rabu 30 November 2022 sekira pukul 13.30 wib.
Sri Kumala SE.MM Srikandi fraksi Gerindra ini ternyata memiliki segudang prestasi di antaranya:
– 2010-2013 sekretaris DPD Gerindra Sumut.
– 2013-sekarang wakil ketua DPD Gerindra Sumut.
– 2014-2017 Anggota DPRD Sumut
– 2018-2019 wakil ketua DPRD Sumut
– 2018 sampai sekarang Ketua PD.PIRA Sumut
– alumni SPK Herna Medan Tahun 1990
-Bidan RSU Glugur Medan tahun 1991
– Dosen tetap Kopertis Sumut.
– pernah mencalonkan wakil Bupati Batu Bara tahun 2008.
Acara di hadiri Sri Kumala SE.MM Anggota DPRD Sumut beserta staf dan rombongan,Ketua IBI Kota Tanjung Balai Erlina Herawati S.Keb,PPNI, Camat yang di wakili oleh Lurah Sei Tualang Raso Normah Spd,para bidan dan nakes serta ibu hamil dan masyarakat.
BACA JUGA:
Aksi Seribu Lilin Di Cuekin Pemda Flotim, Ratusan Nakes RSUD Larantuka Ngadu Ke Presiden dan Kemenkes RI
Prajurit Marinir Doakan Laksamana Yudo Jadi Panglima TNI
Sosialisasi Ranperda Oleh Sri Kumala Tentang Ideologi Pancasila Dan Penguatan Wawasan Kebangsaan
Ketua IBI Erlina Herawati dalam sambutannya mengucapkan selamat datang dan ribuan terima kasih atas kehadiran Ibu Sri Kumala semoga dengan kehadirannya di Kota Tanjung Balai dapat menerima aspirasi kami, kami bangga dengan Ibu apalagi juga ibu seprofesi dengan kami yang awalnya juga seorang bidan mudah – mudahan ibu bisa menjadi keterwakilan kami,ucapnya.
Banyak masukan atau aspirasi yang di serap selain masalah nakes dengan gaji yang kecil juga tentang air PAM yang kotor seperti air peceran terang salah seorang masyarakat.
Menanggapi aspirasi yang di sampaikan Sri Kumala SE.MM menyatakan akan memperjuangkan aspirasi para nakes karena ini merupakan panggilan hati kecilnya dan akan menjadi PR yang akan kita sampaikan kepada walikota tanjung balai dan Gubernur Sumatera Utara, karena saya juga seorang bidan jadi saya pernah merasakan apa yang menjadi keresahan dan keluhan para nakes, dengan gaji yang tidak seberapa sementara biaya sekolah kita mahal,tutur Sri Kumala SE.MM mengakhiri.
Di akhir kegiatan di tutup dengan pemberian bingkisan untuk ibu hamil dan foto bersama, di selingi dengan Yel – yel, Salam Indonesia Raya…Gerindra, Gerindra …Menang, Prabowo …Presiden, Sri Kumala…DPR RI. (Li).